Minggu, 12 April 2009

NATURA ARTIS MAGISTRA

Pepatah mengatakan NATURA ARTIS MAGISTRA : alam adalah guru seni terbesar. Jagad alam raya yang kita tempati ini memiliki banyak makna. Selain sebagai tempat tinggal semua makhluk hidup, alam juga memberi semua yang dibutuhkan demi sebuah kehidupan. Kita manusia sering lupa berdoa untuk kelestarian alam.

Pernahkah kita mengucap syukur kepada-NYA atas alam yang indah dan kaya ini ? Tuhan telah memberikan rahmat semua itu dengan cuma-cuma untuk manusia. Ucapan terimakasih dan syukur mulut kita, terkadang tidak sebanding dengan "ejekan" yang kita perbuat terhadap alam ini. Berapa ribu kali kita telah melakukan penghinaan terhadap alam ini ? Kita (sering) tidak sadar sewaktu meludah, buang air besar (beol), kencing, melakukan pembakaran sampah, menebang pohon maupun (bahkan) saat menginjak-injak bumi ini.

Kita banyak meminta dari alam. Kinilah saatnya kita mulai memberi kenyamanan bagi alam. Alam adalah bagian dari iman. Karena alam merupakan ciptaan Tuhan yang tak ternilai bagi kehidupan kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar